Skip to content
Spend a Minimum of IDR 50K and Get a Free Gift!
Wish Lists Cart
0 items

News

Usung Konsep Middle East, Brasov Luncurkan Parfum Anyar Brasov Hijab Perfumes EDP

by Triawan Bigwanto 07 Nov 2024

Siapa yang yang tak suka parfum? Sebagian besar orang, baik laki-laki maupun perempuan, gemar menggunakan wewangian.


Tak sekadar harum, parfum juga digemari lantaran dapat menjadi salah satu penanda personal dan karakter pemakainya untuk digunakan sehari-hari dalam berbagai aktivitas.

Pada beberapa waktu terakhir, pamor parfum lokal pun kian naik daun di tengah masyarakat. Karena tak kalah wangi dengan jenama parfum internasional, masyarakat kini makin bangga mengenakan parfum dari brand lokal.

Salah satu jenama parfum lokal yang populer di masyarakat adalah BRASOV. Setelah sukses dengan produk kuteks dan kosmetik, BRASOV kini memperkenalkan produk parfum teranyar mereka, yakni BRASOV Hijab Perfumes EDP 35 ml.


Melalui Brasov Hijab Perfume, kami ingin memberikan aroma baru yang lebih beragam untuk pecinta parfum Brasov. Tak hanya untuk wanita berhijab, Brasov Hijab Perfume juga cocok untuk digunakan semua wanita dan pria Indonesia" ujar Direktur BRASOV Kurniamin dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Senin (15/5/2023).


Kurniamin menjelaskan, BRASOV Hijab Perfumes EDP merupakan parfum dengan konsep Middle East atau Arabian.

Terdapat enam varian aroma parfum yang mewakili aroma khas Timur Tengah, yaitu Aqila, Barra, Mecca, Najwa, Sulthan, dan Yasmeen.

"Setiap varian memiliki makna dan aroma berbeda, baik untuk top notes, middle notes, maupun base note," 

Untuk diketahui, top notes adalah aroma yang pertama kali tercium atau first impression saat parfum disemprotkan ke kulit. Adapun middle notes adalah aroma yang akan tercium dan bertahan lebih lama setelah aroma top notes menguap.

Sementara, base notes merupakan aroma tingkat terakhir yang muncul setelah puncak aroma middle notes menghilang. Base notes sendiri adalah aroma yang bertahan paling lama. Oleh karena itu, aroma ini kerap disebut fondasi dari sebuah parfum.

Berikut ulasan enam varian BRASOV Hijab Perfumes EDP 35 ml yang bisa kamu pilih sesuai karakter dan preferensi.



1. Aqila

Varian ini mencerminkan karakter intelligent, smart, dan wise. Aqilla memiliki top notes berupa gabungan aroma woody dan floral. Untuk middle notes-nya merupakan gabungan aroma woody, floral, dan musky. Kemudian, base notes Aqila terdiri dari gabungan aroma sandalwood, musky, dan woody.


2. Barra

Adapun varian Barra menggambarkan karakter gentle, leader, dan kind. Varian Barra sendiri memiliki top notes berupa gabungan aroma rose oil dan jasmine. Sementara, aroma rose petals ada di middle notes.

3. Mecca

Varian ini diklaim mewakili karakter seseorang yang berani, cerdas, dan pekerja keras. Untuk top notes, Mecca memiliki gabungan aroma orange, blackcurrant, tangerine, dan apple. Lalu, middle notes Mecca menghadirkan aroma candy, lily of the valley, dan sandalwood. Sementara itu, base notes-nya adalah gabungan aroma musk dan raspberry.


4. Najwa

Najwa mewakili karakter passionate, love, dan safety. Top notes varian ini adalah gabungan aroma apple dan floral.

5. Sulthan

Varian Sulthan mencerminkan karakter yang powerful, wise, dan respectful. Varian ini memiliki top notes berupa gabungan aroma rose, cedar, dan copaiba.


 

Prev Post
Next Post

Thanks for subscribing!

This email has been registered!

Shop the look

Choose Options

brasovofficialstore
Edit Option
Back In Stock Notification

Choose Options

this is just a warning
Login